Description
Karya-karya Athar telah menjadi milik dunia. Tidak hanya mempengaruhi pujangga-sufi klasik seperti Jalaluddin Rumi, Athar juga menginspirasi kebudayaan modern, bahkan sampai saat ini. Karya-karyanya dikaji dan diterjemahkan di belahan dunia mana pun, baik Timur maupun Barat. Salah satu karya Athar yang berada di tangan Anda ini memuat kisah-kisah ajaib para sufi yang sarat akan hikmah dan kearifan. Kita juga akan menemukan anekdot-anekdot yang menggelitik tanpa kehilangan makna. Tadzkirat al-Awliyā’ hadir agar kita dapat mengetahui bahwa sekalipun para sufi sulit untuk dimengerti, mereka mempersembahkan hidup hanya untuk Allah. Pembawaan Athar yang jenius mengalir dan sederhana mengisyaratkan bahwa perjumpaan manusia dengan Tuhan adalah sesuatu yang natural. Nampak dari kisah-kisah yang akan kita temukan, kunci utama para sufi yang harus kita teladani adalah pengendalian diri. Sama seperti namanya, Athar yang berarti penjual obat, semoga kita memperoleh obat hati yang menghilangkan penyakit-penyakit diri dengan membaca karya ini.
Reviews
There are no reviews yet.